Minggu, 12 Maret 2017

Nasehat Ibuku

SEORANG ANAK GADIS BERTANYA PADA IBUNYA

“Ibu, sungguh engkau segalanya bagiku.., sungguh aku baru akan mendapatkan ridha Allah bila engkau ridha pada ku....
Ibu, sungguh engkaulah malaikat Allah yang diturunkan untuk mengajariku mengenal dan merindukan Allah, Tuhanku...
Ibu, sungguh kasih sayang, derajat dan kemuliaan lebih tinggi dan tak sebanding dengan surgaku.., dan karenanya surgaku selalu ada di bawah telapak kakimu...
Ibu, sungguh engkau selalu terlihat cantik dimataku....
Ibu, sungguh aku ingin seperti ibu, dan tolong ajarilah aku bagaimana caranya agar bisa seperti ibu..!”

Dengan penuh kasih sayang sang ibu kepada putrinya melalui tatapan lembut dan senyuman penuh haru, sang ibu mengajari anak gadis remajanya:
“Anakku, bila engkau ingin memiliki mulut dan bibir yang indah, maka ucapkanlah selalu perkataan yang baik dan basahilah selalu bibirmu dengan banyak membaca Qur'an dan dzikrullah serta jangan pernah mengotorinya dengan kedustaan dan pembenaran diri..!”

“Anakku, jika engkau ingin memiliki pipi yang lesung, maka tebarkanlah selalu senyuman yang ikhlas kepada sesama…!”

“Anakku, jika engkau ingin memiliki mata yang bening menawan, maka lihatlah selalu akan kebaikan orang lain dan tutuplah matamu dari melihat keburukannya…!”

“Anakku, bila kamu ingin memiliki rambut dan dada yang indah, maka tutupilah dengan hijabmu dan panjangkanlah dan jangan pernah kamu biarkan rambutmu meski hanya sehelai terlihat oleh lelaki yang bukan muhrimmu nak...!"

"Buah hatiku, bila kamu ingin memiliki tubuh yang langsing terjaga, maka dietlah dengan makan sebelum lapar dan berhentilah sebelum kamu kenyang serta jangan pernah lupa untuk menyisihkan sebagian rizki dari makanan untuk tetanggamu yang lapar dan kaum fakir miskin…!”

“Buah hatiku, jika kamu ingin memiliki jemari tangan yang lentik memukau, maka gunakanlah selalu jari-jemarimu untuk menghitung kebaikan atau kebajikan orang lain kepadamu dan genggamlah tanganmu dari menghitung kebajikanmu pada orang lain…!”

“Sayangku, jika kamu ingin memiliki kecantikan wajah yang putih bersih dan bercahaya, maka bersihkanlah kekotoran batin dan penyakit hati, seperti iri hati, riya, dendam, dengki, dan lainnya...!”

Anakku, sayang..! Ketahuilah...!
Janganlah kamu sombong akan kecantikan wajah dan fisikmu karena semua itu akan pudar oleh waktu. Namun milikilah selalu Kecantikan hati dan perilaku yang tidak akan pernah pudar walau oleh kematian sekalipun...!
~Jika kamu BENAR, maka kamu tidak perlu marah...
~Jika kamu SALAH, maka kamu wajib minta maaf dan akui kesalahanmu....
~Kesabaran untuk terhadap keluarga adalah dengan KASIH SAYANG...
~Kesabaran terhadap orang lain itu adalah dengan mengHARGAi dan mengHORMATinya....
~Kesabaran untuk diri sendiri itu adalah dengan banyak mengingat-ingat keburukan kita kepada oranglain dan banyak mengingiat-ingat kebaikan orang lain pada diri kita....

~Kesabaran terhadap TUHAN itu adalah dengan IMAN dan TAQWA...
>Banyak-banyaklah mengingat-Nya;

فَاذْكُرُونِي أَذْكُرْكُمْ وَاشْكُرُوا لِي وَلَا تَكْفُرُونِ ▪
"Sebab itu ingatlah Aku (Allah) niscaya Aku ingat pula kepada kamu dan bersyukurlah kepada-Ku dan janganlah kamu mengingkari nikmat-Ku". (QS. Al-Baqaarah:152)

>Banyak-banyaklah Bersyukur kepada-Nya;

وَإِذْ تَأَذَّنَ رَبُّكُمْ لَئِنْ شَكَرْتُمْ لَأَزِيدَنَّكُمْ ۖ وَلَئِنْ كَفَرْتُمْ إِنَّ عَذَابِي لَشَدِيدٌ ▪
"Dan ingatlah tatkala Tuhanmu memberitahukan, 'Sungguh jika kamu bersyukur, niscaya Aku akan menambahkan nikmat kepadamu, dan jika kamu mengingkarinya, sungguh adzab-Ku sangat keras" (QS. Ibraahiim:7)

>Dan Banyak-banyaklah bersabar:

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اسْتَعِينُوا بِالصَّبْرِ وَالصَّلَاةِ ۚ إِنَّ اللَّهَ مَعَ الصَّابِرِينَ ▪
"Hai sekalian orang-orang yang beriman, mohonlah pertolongan kepada Allah dengan sabar dan sholat, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar" (QS. Al-Baqaarah:153)

~Setiap ujian ada kehidupan dan setiap yang hidup itu pasti teruji..
~Setiap masalah itu untuk dihadapi dan diselesaikan dan bukan untuk dihindari...
~Hal-hal yang indah itu tidak harus selalu baik dan berharga, tapi hal-hal yang baik dan berharga itu akan selalu indah....

~Jadikanlah dirimu sesuatu yang berharga dan bernilai dihadapan ALLAH

Saudaraku...
Berbhakti pada kedua ibu-bapak kita, menghormati, bertutur-kata yang lembut menyejukan, dan memuliakan keduanya itu adalah perintah ALLAH, sebagaimana firman-Nya dalam srt Al-Israa' ayt 23-24.....

وَقَضَىٰ رَبُّكَ أَلَّا تَعْبُدُوا إِلَّا إِيَّاهُ وَبِالْوَالِدَيْنِ إِحْسَانًا ۚ إِمَّا يَبْلُغَنَّ عِنْدَكَ الْكِبَرَ أَحَدُهُمَا أَوْ كِلَاهُمَا فَلَا تَقُلْ لَهُمَا أُفٍّ وَلَا تَنْهَرْهُمَا وَقُلْ لَهُمَا قَوْلًا كَرِيمًا ▪
وَاخْفِضْ لَهُمَا جَنَاحَ الذُّلِّ مِنَ الرَّحْمَةِ وَقُلْ رَبِّ ارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانِي صَغِيرًا ▪
Dan Tuhanmu telah menetapkan bahwa janganlah kamu menyembah melainkan hanya kepada-Nya, dan hendaklah kamu berbuat baik pada ibu-bapakmu. Jika sampai salah seorang mereka itu atau keduanya telah tua dalam pemeliharaanmu (usia lanjut), maka janganlah kamu katakan pada keduanya 'ah', dan janganlah kamu membentak mereka, dan bertutur katalah pada keduanya dengan perkataan yang mulia (menyejukan hati). Dan rendahkanlah dirimu terhadap keduanya dengan kelembutan (penuh kasih-sayang), dan ucapkanlah, "wahai Tuhanku, kasihanilah keduanya, sebagaimana mereka telah memeliharaku waktu kecil" (QS. Al-Israa':23-24)"

Moga bermanfaat...

~abah al-faqiir

Tidak ada komentar:

Posting Komentar